Saya ingin
merekomendasikan bagi anda yang ketinggalan film-film bagus di 2014 ini. Semoga
bisa membantu untuk mengisi waktu luang anda.
1.
Gone Girl
Nick (Ben
Affleck) dan Amy (Rosamund Pike) akan merayakan ulang tahun pernikahan mereka
yang kelima. Pada hari sebelumnya mereka berdua sudah menyiapkan berbagai hal
seperti, hadiah yang sudah dibungkus dengan indah oleh Amy, sementara itu Nick
pergi diam-diam untuk menyewa suatu tempat di Sungai Mississippi. Pada hari
yang dinantikan Amy menghilang dan hal ini membuat Nick menjadi tersangka utama
terhadap kejadian ini. Nick yang panik mempunyai banyak pertanyaan tentang Amy
yang hilang tanpa jejak. Film ini akan membuat Anda merasakan emosi pada film
tersebut.
2.
Interstellar
Film
Interstellar terinspirasi dari sebuah teori fisika oleh Kip S Thorne mengenai
Wormhole dan medan gravitasi. Film ini juga menyinggung beberapa teori dan ilmu
fisika lainnya, seperti black holes, gelombang gravitasi, bahkan beberapa teori
Albert Einstein yang pernah diungkap namun tidak pernah bisa dibuktikan.
3.
22 jump street
Bercerita
tentang dua orang petugas kepolisian, Schmidt (Jonah Hill) dan Jenko (Channing
Tatum) yang kini akan mendapat tugas baru. Kali ini mereka ditugaskan pada
sebuah perguruan tinggi untuk melacak dan mencegah penyebaran sebuah narkotika
bernama "WHYPHY" serta menangkap pembuat dan pengedarnya. Mereka
berdua menyamar sebagai mahasiswa untuk memudahkan penyelidikan. Masalah muncul
ketika Jenko mulai tertarik dengan sebuah tim sepakbola dan Schmidt juga
menyibukkan dirinya dibidang seni untuk mengejar seorang gadis di kampus
tersebut. Hal ini membuat mereka mempertanyakan mengenai bagaimana kelanjutan
kemitraan mereka berdua.
4.
The Fault In Our Stars
Bercerita
tentang Hazel Grace (Shailene Woodley), seorang gadis berusia 16 tahun yang
divonis menderita kanker tiroid stadium IV. Kemanapun dia pergi harus membawa
sebuah tabung oksigen bersama dirinya. Merasa bahwa usianya tak lagi lama,
Hazel selalu merasa depresi. Namun, keadaan berubah ketika sang ibu menyuruhnya
untuk bergabung bersama sebuah grup pendukung penderita kanker untuk remaja.
Disana ia bertemu Augustus Waters (Ansel Elgort) seorang mantan penderita
kanker yang juga ikut memberikan motivasi. Augus adalah seorang yang ceria,
tampan dan mempesona. Dan ia pun tak ragu untuk menunjukkan rasa sukanya kepada
Hazel. Seiring berjalannya waktu, mereka saling jatuh cinta. Bagaimana kisah
keduanya menjalani kehidupan percintaan ditengah kondisi mereka yang tragis.
5.
How To Train Your Dragon 2
Sudah lima
tahun berlalu, sang pahlawan Viking, Hiccup (Jay Baruchel) dan naganya yang
setia Toothless hidup dalam kedamaian. Bersama Astrid (America Ferrera), Hiccup
melakukan sebuah perjalanan dan secara tidak sengaja mereka menemukan sebuah
hutan yang hangus terbakar dan sebuah gua es. Di dalam gua es tersebut mereka
bertemu sesuatu yang luar biasa. Gua itu ternyata adalah tempat tinggal dari sebuah
ras naga liar yang belum pernah mereka temui sebelumnya. Selain rahasia
mengenai gua es, Hiccup juga kembali dipertemukan dengan ibunya yang sudah lama
menghilang. Dan mereka semua kini harus terlibat ke dalam sebuah pertempuran
besar melawan sang pemburu naga Drago Bludvist (Djimon Hounsou) yang berencana
membangun pasukan naga untuk mengambil alih dunia.
6.
Lucy
Lucy (Scarlett Johansson), seorang
wanita yang tinggal di Taipe, diculik dan dimanfaatkan oleh sekawanan gangster
untuk menyelundupkan narkoba dan obat-obatan. Para penyelundup menggunakan
tubuh Lucy sebagai perantara. Namun, obat-obatan yang ditaman ditubuh Lucy
ternyata bocor dan bereaksi dengan sistem DNA nya. Seketika itu, Lucy merasa
ada yang tidak beres dan ia dapat merasakan semua hal yang ada disekelilingnya.
Ia dapat menyerap kemampuan seseorang, dapat menggerakkan benda dengan pikiran
dan tidak dapat merasakan sakit serta beberapa kemampuan lain yang tak dimiliki
manusia normal.
Ia pun mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi dengan tubuhnya yang kemudian membawanya kepada Profesor Norman (Morgan Freeman), seorang ilmuwan yang tengah meneliti kemampuan otak manusia.
Ia pun mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi dengan tubuhnya yang kemudian membawanya kepada Profesor Norman (Morgan Freeman), seorang ilmuwan yang tengah meneliti kemampuan otak manusia.
7.
Guardians Of The Galaxy
Peter Quill
(Chris Pratt) tertangkap mencuri sebuah benda misterius berbentuk bola. Akibat
perbuatannya ia dikejar dan diburu oleh para tentara suruhan Ronan (Lee Pace).
Ronan adalah seorang villain yang berambisi untuk menguasai Jagat Raya.
Untuk menghindari kejaran Ronan, Quill dibawa kesuatu tempat dan kemudian bekerja sama dengan empat kawanan makhluk luar angkasa. Mereka adalah Rocket (Bradley Cooper), seekor rakun ajaib, Groot (Vin Diesel), makhluk mirip manusia yang berbentuk pohon, Gamora (Zoe Saldana) sosok petarung wanita cantik dan penuh misteri, dan Drax The Destroyer (Dave Bautista) yang penuh dendam. Mereka berlima kemudian menyebut diri mereka sebagai The Guardians of the Galaxy dan harus bersiap menghadapi kekuatan jahat Ronan.
Untuk menghindari kejaran Ronan, Quill dibawa kesuatu tempat dan kemudian bekerja sama dengan empat kawanan makhluk luar angkasa. Mereka adalah Rocket (Bradley Cooper), seekor rakun ajaib, Groot (Vin Diesel), makhluk mirip manusia yang berbentuk pohon, Gamora (Zoe Saldana) sosok petarung wanita cantik dan penuh misteri, dan Drax The Destroyer (Dave Bautista) yang penuh dendam. Mereka berlima kemudian menyebut diri mereka sebagai The Guardians of the Galaxy dan harus bersiap menghadapi kekuatan jahat Ronan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar